ABCkotaraya.id
Tips & Trick

5 Cara Presentasi Di Hadapan Klien yang Mengesankan

Promo Accurate Online

Berbisnis tidak selalu kita hanya melakukan penjualan via telepon atau internet saja. Tetapi sebagai pebisnis, Anda juga akan melakukan presentasi di hadapan klien. Kegiatan presentasi akan sering kita alami di dunia bisnis. Terutama jika Anda ingin mendapatkan calon konsumen besar. Tak jarang, banyak orang yang minder hingga tidak percaya diri saat mereka harus presentasi.

Untuk itu, salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang pengusaha adalah melakukan presentasi di hadapan klien. Kali ini ABC Kotaraya akan memberikan Anda berbagai tips presentasi dihadapan klien yang bisa Anda coba dan terapkan saat ingin presentasi dihadapan klien. Sehingga Anda dapat memberikan hasil terbaik untuk klien Anda.

Baca Juga: Mempelajari Product Marketing dan Keberhasilan Penerapan Dalam Bisnis

Berikut Tips Presentasi Di Hadapan Klien.

Percaya Diri

Tips pertama yang harus Anda miliki sebelum memulai presentasi adalah percaya diri. Rasa percaya diri harus Anda miliki saat akan membawakan presentasi. Jangan sampai, percaya diri Anda hilang saat dihadapan klien. Pastikan rasa percaya diri ini bisa menjadi cara Anda untuk mendapatkan hasil terbaik dan membuat decak kagum klien Anda.

Persiapan

Selain rasa percaya diri, sebelum memulai presentasi Anda harus mempersiapkan semua materi dan data dengan lengkap. Persiapan yang matang akan membantu Anda lebih percaya diri saat tampil dihadapan klien, terutama saat klien Anda membawa tim. Disini Anda akan membantu lebih banyak peluang.

Sebagai pembawa presentasi, pastikan Anda sudah mempersiapkan jauh-jauh hari berbagai data dan informasi yang akan Anda sampaikan kepada klien. Jangan sampai klien kabur, hanya karena Anda kurang mempersiapkan materi dengan baik. Kalau Anda tidak ada persiapan, siap-siap klien tidak akan tertarik dalam presentasi Anda. Pastikan Anda memberikan yang terbaik kepada klien.

Kesan Memukau

Kesan pertama akan sangat menentukan. Pastikan dua slide pertama Anda bisa menjadi kesan memukau kepada calon klien. Cara ini akan sangat efektif agar presentasi Anda bisa mudah diterima oleh calon klien.

Ingat, dua hingga tiga menit pertama menjadi waktu yang sangat menentukan apakah presentasi Anda disukai atau tidak. Jika klien Anda mau mendengarkan dengan antusias, artinya mereka menerima presentasi Anda. Namun jika sebaliknya, Anda tahu jawabannya.

Disinilah pentingnya kata atau visual yang memukau dari pembawa presentasi. Disitu Anda akan lebih baik dan lebih mudah dipahami oleh calon klien Anda. Pastikan Anda membuat kata yang mengikat untuk menarik matanya terlebih dahulu.

Jangan Terlalu Cepat

Cara presentasi di hadapan klien juga harus menggunakan teknik yang tepat Anda harus menyampaikan ide-ide dengan mudah tersampaikan dan mudah dimengerti oleh calon klien Anda. Gunakan intonasi yang sedang-sedang saja, Serta bagaimana Anda mampu mengelola emosi saat menyampaikan topik kepada klien akan membuat klien lebih memahami maksud dan tujuan Anda.

Ketenangan dan kelancaran saat berbicara dihadapan klien akan sangat mempengaruhi presentasi Anda dihadapan mereka. Pastikan Anda bisa mengatur frekuensi nada bicara yang tepat. Ketenangan akan mampu membuat Anda lebih mudah menyampaikan pesan kepada klien Anda. Dibandingkan Anda menyampaikannya dengan rasa gugup, pasti pesan yang Anda sampaikan tidak bisa tersampaikan dengan baik.

Baca Juga: 5 Cara Analisis Potensi Pasar Bagi Brand

Sekedar Membaca Slide

Sering terjadi dalam presentasi adalah membaca slide. Membaca slide memang tidak dilarang, tapi tidak disarankan, mengapa? Sebab, kalau Anda hanya membaca slide, Anda tidak perlu menyampaikannya kepada klien, mereka menganggap akan bisa membacanya sendiri tanpa bantuan Anda.

Ingat, presentasi hanyalah poin-poin utama yang ingin Anda jelaskan kepada klien. Anda harus mampu menarasikannya dengan lebih luas dan lebih detail dengan improvisasi. Cara tersebut akan lebih baik daripada Anda sekedar membaca slide per slide yang akan membuat klien membosankan.

Demikianlah cara presentasi di hadapan klien dengan baik dan benar. Jangan sampai Anda salah lagi. Semoga poin-poin diatas bisa membantu Anda dalam memberikan materi presentasi dengan baik dan sesuai pada materi yang ingin disampaikan.

Promo Accurate Online

Nikmati sensasi rasa unik Emkay Frizz Happy Sour! Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki liquid vape terbaik, pesan sekarang di emkay.id atau vape store terdekat!

Related posts

5 Usaha Yang Bisa di Lakukan untuk Pemula di Pedesaan

Fattah Miyaz

Tidak Bisa Membangun Relasi

ervan

Leave a Comment