Marah adalah hal yang normal terjadi pada setiap manusia. Namun, jika amarah tidak dapat dikendalikan akan merugikan Anda sendiri. Terkadang, setelah tenang, barulah Anda menyesal. Kondisi marah memang akan membuat Anda hilang kontrol, baik itu dari sikap, dan perkataan yang keluar. Bagaimana cara mengendalikan amarah yang harus Anda ketahui saat meeting atau urusan bisnis lainnya.
Marah biasa muncul ketika kita mendapatkan sebuah kabar, berita, atau tindakan yang tidak kita sukai secara psikologis. Sehingga membuat diri kita marah. Mengambil contoh saat Kondisi bisnis memang selalu tidak menentu, seperti saat ini bisa saja membuat Anda selalu marah di pertemuan bersama tim.
Meskipun tim Anda sudah membuat perencanaan, eksekusi yang baik, tetapi jika hasil berkata lain maka apa yang diharapkan gagal didapati. Kondisi ini membuat amarah Anda meningkat, padahal tim sudah bekerja keras. Tentu amarah yang Anda keluarkan meskipun bersikap alami, namun jika tidak terkontrol akan terasa buruk bagi sekitar Anda.
Baca Juga : Generation Gap Di Kantor, Begini Cara Menyikapinya
Disinilah pentingnya mengendalikan amarah. Amarah sebenarnya bisa Anda kendalikan dengan baik, berikut akan kita bahas bagaimana mengendalikan amarah yang bisa Anda lakukan.
Cara Mengendalikan Amarah Saat Rapat atau Di Tempat Kerja
Berdiam
Saat Anda mendengarkan sesuatu yang tampak buruk dari tim Anda, cobalah untuk berdiam terlebih dahulu. Meskipun apa yang Anda dengar sebenarnya cukup menyakitkan atau menjengkelkan sekalipun. Diam akan menahan amarah Anda.
Cobalah untuk tidak mengeluarkan satu pun kata ketika Anda mendengar atau melihat hasil yang tidak sesuai dengan ekspektasi. Hal ini akan membuat Anda lebih tenang dan membantu meredakan amarah yang mungkin memuncak di dalam diri Anda.
Anda juga bisa berdiam sambil menarik nafas secara perlahan. Menarik nafas secara lambat akan mampu meredam amarah Anda.
Berpikir Positif
Anda mungkin akan sulit menerima situasi yang tak Anda inginkan. Sambil berdiam dan menarik nafas, ajaklah hati dan pikiran untuk membawa kepada pikiran yang baik. Daripada Anda membayangkan apa yang bukan menjadi kendali Anda.
Misal, ketika tim Sales mengatakan bahwa tahun ini penjualan menurun sangat drastis karena terjadi kejadian alam yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Cobalah dalam hal ini Anda berpikir dari sisi positif.
Mungkin saja kondisi ini mengharuskan Anda untuk melakukan revolusi bisnis. Yang tadinya Anda tidak pernah memikirkan hal tersebut, sekarang waktunya Anda beralih ke hal yang lebih modern, seperti penggunaan dan pemanfaatan teknologi. Mungkin juga Anda harus memperbaiki cara berkomunikasi dengan konsumen.
Menghindar
Menghindar bukan berarti Anda harus pergi dari masalah. Saat Anda emosi meningkat dan merasa bahwa Anda sudah tidak mampu mengendalikan amarah, tentu Anda bisa menghindar dari apa yang membuat Anda marah.
Saat Anda merasa akan marah. Apa lagi jika Anda diperlihatkan sesuatu yang meningkatkan emosi, cobalah untuk meninggalkan hal tersebut sejenak. Seperti, ketika Anda melihat progress bisnis yang tidak sesuai dengan rencana awal, cobalah untuk tidak melihat itu terlebih dahulu.
Jika Anda melihat hal tersebut melalui email, tutuplah email itu sementara. Apabila Anda disajikan di ruang meeting, maka mintalah meeting untuk break sejenak. Mengapa? Hal ini untuk memberikan relaksasi tubuh dan pikiran Anda. Anda bisa mencoba untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan terlebih dahulu sebelum melanjutkan pekerjaan Anda.
Tenangkan Diri
Marah memang sulit sekali dihindarkan, ketika Anda sudah dalam kondisi marah mungkin Anda akan mengeluarkan kata-kata atau bertindak diluar kendali. Agar tidak terjadi apa-apa, cobalah untuk pergi ke tempat yang bisa menenangkan diri Anda.
Jika Anda marah saat sedang meeting di kantor, pergilah keluar dan mencari tempat untuk bisa menenangkan diri, baik itu di ruangan Anda atau suatu tempat yang membuat Anda bisa merasa tenang. Kesendirian akan membantu Anda untuk mengembalikan kepada pikiran yang lebih tenang.
Pikirkan Apa yang Akan Terjadi Jika Anda Marah
Satu hal sebelum Anda menunjukan kemarahan di hadapan para staf, Anda harus mengetahui dampak apa yang akan terjadi ketika amarah Anda tidak terkontrol. Konsekuensi ini mungkin hanya Anda yang akan mengetahui. Marah mungkin tidak akan menyelesaikan masalah, malah bisa memperburuk keadaan.
Bagaimana setelah Anda marah kepada para staff, akhirnya beberapa staff memberikan surat pengunduran diri mereka. Mungkin itu hal yang sangat buruk yang bisa saja terjadi kepada Anda. Untuk itu, Anda harus mampu mengendalikan amarah Anda saat Anda merasa kecewa atas hasil yang diberikan oleh tim.
Bicaralah Dengan Karyawan Kepercayaan Anda
Saat Anda marah atas hasil pekerjaan yang di laporkan oleh tim di ruang meeting atau saat Anda melihat hasil laporan mereka dalam sebuah tulisan, cobalah untuk tidak langsung menegur Manager tim yang berkaitan tersebut. Ajaklah berbicara staff yang Anda percaya.
Baca Juga : Bukan Sekedar Gaji, Hal ini yang Menjadi Harapan Milenial dalam Bekerja
Melampiaskan kemarahan kepada seluruh tim, bukanlah hal yang bijak. Sebaiknya, sebelum Anda memutuskan menemui semua tim, cobalah untuk mengajak bicara orang yang bisa Anda percayai. Mungkin saja orang tersebut akan memberikan Anda sebuah saran solusi yang bisa Anda terima dengan baik. Seseorang yang Anda percaya dan dia sudah mengenal Anda dengan baik, biasanya memiliki solusi baik, tetapi tidak pernah terpikirkan oleh Anda.
Penutup
Kemarahan bisa saja terjadi dalam setiap situasi. Terlebih dalam sebuah bisnis atau perusahaan. Anda bisa saja marah kepada staff Anda, baik itu para manager, supervisor, maupun karyawan langsung. Tetapi bagaimana cara mengendalikan amarah dengan bijak, akan membuat Anda lebih terlihat seperti orang yang professional dan bukan seorang yang ganas dihadapan para karyawan.
Nikmati sensasi rasa unik Emkay Frizz Happy Sour! Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki liquid vape terbaik, pesan sekarang di emkay.id atau vape store terdekat!