ABCkotaraya.id
Uncategorized

4 Tipe Barang Di Accurate Online pada Modul Persediaan

Promo Accurate Online

Modul Persediaan Accurate Online memiliki beberapa Fitur yang cukup lengkap untuk mengelola persediaan. Fitur tersebut untuk menyesuaikan kebutuhan bagi para pelaku bisnis dan sudah disesuaikan untuk bisa digunakan oleh seluruh jenis bisnis. Di dalam Modul Persediaan, terdapat istilah atau Menu Tipe Barang. Mungkin Anda belum memahami definisi dari Tipe Barang di Accurate Online. Kali ini kita akan membahasnya. Mari Simak!

Setiap bisnis pasti memiliki persediaan. Persediaan ini menjadi elemen penting dalam proses bisnis. Di dalam persediaan, terdapat beberapa tipe barang yang digunakan untuk operasional bisnis atau untuk proses jual beli. Tipe barang ini akan menyesuaikan berdasarkan pada jenis industri yang bergerak.

Di Accurate sendiri, untuk memudahkan para pengusaha atau akuntan dalam mengelola produk perusahaan, dibedakan dalam Tipe Barang. Berikut beberapa Tipe Barang yang terdapat di Accurate Online.

Tipe Barang di Accurate Online

Persediaan

Tipe barang pertama di Accurate Online adalah persediaan. Jenis barang ini disesuaikan pada proses yang memiliki perhitungan dan pengontrolan berdasarkan pada quantity. Barang-barang tipe persediaan akan dihitung berdasarkan proses produksi, pembelian, hingga proses penjualan.

Pada sisi Accounting, jenis barang persediaan akan di Jurnal untuk menambah dari Nilai Persediaan. Sehingga ketika terjadi penjualan, barang tersebut akan langsung dihitung harga pokok penjualan (Apabila menggunakan metode perpetual).

Tipe Non Persediaan

Pada Jenis barang Non Persediaan, umumnya digunakan untuk pembeliaan barang-barang dengan sifat habis pakai. Dimana nilainya tidak terlalu signifikan dan juga sulit untuk dikontrol secara quantity. Sehingga saat proses pembelian barang tersebut tidak akan diakui secara quantity. Contoh alat tulis kantor.

Pada sisi Accounting barang-barang termasuk ke dalam tipe barang non persediaan yang saat pembelianakan dijurnal ke dalam biaya.

Jasa

Di Accurate Online menyediakan tipe Barang Jasa. Barang Jasa adalah barang yang digunakan perusahaan bidang jasa. Jenis jasa yang akan mereka tawarkan merupakan persediaan jasa. Kegunaan dari barang tipe jasa adalah mempermudah dalam membuat daftar harga dari setiap produk jasa yang ditawarkan.

Cara ini juga akan mempermudah bagian penagihan dalam membuat tagihan kepada pelanggan, sehingga di dalam pencatatan akuntansi pada software Accurate Online, Anda hanya cukup memilih jasa tersebut, nilai dan harganya akan tercatat secara otomatis.

Pada sisi Accounting proses ini akan memudahkan dalam penjurnalan saat pembuatan tagihan. Karena pada bagian akun akan lebih mudah dalam mengatur pengalokasian akun pendapatan sesuai dengan jenis jasa yang ditawarkan. Serta untuk kemudahan dalam menghitung PPh 23 (pajak jasa) yang dikenakan masing-masing tagihan.

Tipe Group

Di Accurate Online juga terdapat Tipe Barang Group. Tipe barang ini umumnya digunakan untuk perusahaan-perusahaan yang menjual barang secara paket atau untuk Restoran dan café dalam membuat persediaan Menu.

Pada akhirnya, jika terjadi penjualan maka rincian barang yang terdapat di dalamnya paket tersebut akan terpotong secara otomatis.

Itulah beberapa Tipe Barang yang tersedia di Accurate Online. Anda bisa menyesuaikan tipe-tipe tersebut berdasarkan jenis barang yang tersedia pada Perusahaan Anda.

 

Promo Accurate Online

Nikmati sensasi rasa unik Emkay Frizz Happy Sour! Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki liquid vape terbaik, pesan sekarang di emkay.id atau vape store terdekat!

Related posts

Cara Melakukan API Accurate Online

Iskandar

Import Transaksi Penjualan & Master Data di Accurate Online

Faqih

Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja

Safina

Leave a Comment