Punya barang atau layanan baru yang mau di input di Accurate Online? Kami akan membantu Anda untuk menambah data barang atau layanan baru di Accurate Online. Simak hingga selesai artikel ini, agar Anda tidak salah dalam menambahkan barang dan jasa baru pada menu persediaan Accurate Online.
Mengenal Accurate Online
Accurate Online adalah software akuntansi yang mampu memudahkan pekerjaan akuntansi, dan keuangan hingga mendapatkan laporan keuangan yang lengkap dalam waktu cepat. Saat ini Accurate Online menjadi software yang diandalkan oleh seluruh jenis usaha, baik usaha kecil atau menengah di Indonesia.
Umumnya para pebisnis menggunakan Accurate Online untuk membuat faktur penawaran, pengiriman, faktur penjualan, hingga penerimaan pembayaran dengan mudah dan cepat.
Accurate Online memiliki berbagai fitur utama yang akan memudahkan para pengusaha dalam mengelola bisnis mereka. Salah satu fitur yang sering digunakan adalah fitur persediaan. Di dalam fitur persediaan terdapat fitur menambah data barang atau layanan baru di Accurate Online. Bagaimana cara melakukan penambahan data layanan baru?
Mau tahu lebih lengkap tentang Accurate Online? Cek langsung disini.
Persediaan
Persediaan adalah jumlah produk atau layanan yang dimiliki oleh setiap bisnis. Setiap kumpulan persediaan merupakan barang jadi yang telah siap di distribusikan ataupun dijual kepada konsumen. Setiap barang yang belum terjual, biasanya akan tersimpan di dalam Gudang. Saat barang tersebut di simpan, sangat perlu dilakukan pencatatan.
Hal ini untuk menghindari kesalahan jumlah dan perhitungan. Serta memantau pergerakan barang masuk dan keluar.
Namun, persediaan memiliki dua sudut pandang berdasarkan pada jenis perusahaan. Seperti pada perusahaan manufaktur, persediaan dipahami sebagai penyimpanan bahan baku dan barang setengah jadi untuk diproses menjadi barang jadi yang mempunyai nilai tambah lebih besar secara ekonomis. Sedangkan dalam perusahaan dagang, persediaan dianggap sebagai kumpulan barang yang telah siap untuk dijual kepada konsumen.
Cara Menambah Data Barang & Layanan Baru
Menambah data barang & layanan baru di Accruate Online mungkin saja menjadi fitur sering digunakan atau dicari oleh para pengguna baru Accurate Online. Sebelum menggunakan fitur ini, mungkin Anda bisa mengetahui dimana lokasi fitur ini berada.
Log in Accurate Online
Sekarang Anda bisa Log in terlebih dahulu melalui https://account.accurate.id/.
Setelah itu Anda bisa memasukan akun Accurate Anda.
Memilih Menu Persediaan

Setelah Anda masuk ke dalam akun Accurate Online, Anda bisa memilih menu persediaan pada Accurate Online. Setelah itu bisa memilih Barang & Jasa setelah itu, Anda akan masuk ke dalam halaman seperti gambar seperti dibawah ini.
Melengkapi data Barang dan Jasa

Pada halaman ini, Anda bisa mengisi data yang diminta. Semua data tersebut secara lengkap. Mulai dari Kategori barang, kode barang, Nama Barang, Jenis Barang, dan satuan. Sedangkan untuk kolom dipakai di Cabang dan UPC/barcode bisa Anda gunakan atau tidak Anda gunakan.
Penjualan atau Pembelian

Setelah semua data tersebut telah Anda lengkapi. Anda bisa memilih Tab Penjualan/Pembelian.
Pada tab ini Anda bisa mengisi berbagai data Informasi penjualan dan Informasi pembelian. Di Informasi penjualan Anda bisa mengisi default diskon jika memang ada pemberian diskon dan harga jual satuan. Informasi pembelian Anda bisa mengisi siapa supplier, satuan beli, harga beli, minimum beli, batas minimum stok, dan pajak PPN.
Saldo
Pada tab saldo ini Anda bisa memasukan Saldo Awal, jika data barang baru yang akan ditambahkan memiliki saldo awal. Anda bisa memilih tombol + yang ada dibawah tulisan Saldo Awal.
Tab Lain-Lain

Setelah selesai Anda bisa beralih ke Tab Lain-lain.
Pada tab ini sebenarnya Anda boleh mengisi atau tidak. Jika ada catatan khusus terhadap barang atau layanan baru yang ingin ditambahkan Anda bisa mencoba untuk memasukannya. Selain itu pada menu ini jika ada No. Seri atau serial number pada produk, Anda bisa menambahkannya. Ada juga No Produksi, jika memang barang tersebut baru di Produksi.
Selesai ada Tab Lain-lain Anda bisa beralih ke tab akun. Sebenarnya pada tab ini Anda cukup menyesuaikannya saja. Jika pada tab Lain-lain memang ada yang perlu dirubah sesuai dengan akun yang ada, Anda bisa memilih akun yang ingin dipilih tersebut.
Tab Gambar

Tab Gambar adalah tab yang bisa Anda gunakan untuk upload gambar jika Anda ingin mengupload gambar produk baru tersebut.
Jika sudah selesai semua dilakukan, Anda bisa langsung mengklik tombol Save (logo disket) berwarna biru disebelah kanan layar Anda.
Kesimpulan
Demikian panduan cara menambah data barang atau layanan baru pada Accurate Online. Semoga bisa membantu Anda lebih mudah dalam melakukannya.
Nikmati sensasi rasa unik Emkay Frizz Happy Sour! Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki liquid vape terbaik, pesan sekarang di emkay.id atau vape store terdekat!



