Istilah Job Costing adalah istilah yang sering muncul dalam perhitungan biaya dalam perusahaan. Job costing sendiri merupakan teknik penentuan biaya terhadap barang dan jasa yang dikumpulkan dan di bebankan ke unit produksi. Biaya ini akan muncul berdasarkan pesanan yang ada. Perhitungannya di pisah antara pekerjaan berbeda ke pekerjaan lainnya. Agar Anda lebih mudah dalam menghitung Job Costing, Anda bisa menggunakan Accurate Online untuk menghitung Job Costing. Fitur Job Costing di Accurate Online akan membantu Anda mendapatkan perhitungan cost yang tepat.
Job Costing di Accurate Online
Job costing (pembiayaan pesanan) adalah salah satu fitur di Accurate online untuk mencatat transaksi perusahaan yang terjadi simple produksi/ perakitan barang dari bahan baku menjadi barang jadi, dimana metode costing yang digunakan menggunakan actual cost. Contoh untuk membuat barang X diperlukan barang A, B, C dan D. Dibawah ini cara lengkap untuk menggunakan fitur job costing / pembiayaan pesanan di Accurate online :
Contoh transaksi :
PT XYZ mendapatkan orderan dari customer dengan nomor job M1000 untuk membuat Meja kerja Portable dengan jumlah kuantitas 100. Bahan baku yang dibutuhkan adalah:
Bahan | Quantity | Harga per Unit |
Papan Meja | 100 | Rp100.000 |
Kaki Meja | 200 | Rp20.000 |
Tatakan Gelas Meja | 100 | Rp10.000 |
Tatakan Alas Kaki Meja | 400 | Rp5.000 |
Untuk memproduksi meja kerja portable ini mengeluarkan biaya produksi sebesar Rp100.000. Accounting PT XYZ perlu mencatat transaksi melalui modul job costing di Accurate Online sebagai berikut:
Modul Persediaan | Pekerjaan Pesanan
Masukan Batch No sesuai nomor yang telah dibuat sebelumnya yaitu M1000. Kemudian pada kolom Cari/Pilih Barang & Jasa pilih bahan baku yang dibutuhkan seperti rincian diatas.
Bahan Baku Papan Meja
Kaki Meja
Tatakan Gelas
Alas Kaki Meja
Daftar Bahan Baku
Jika bahan baku yang dibutuhkan semua sudah terinput, langkah selanjutnya adalah memasukkan biaya produksi diatas sebesar Rp100.000. Pilih tab lainnya (icon Rp) , kemudian pilih akun terkait “Biaya Produksi” dan input nominal nya seperti dibawah ini :
Melengkapi Field Kolom Informasi
Lengkapi field customer reference apabila produksi ini sudah ditentukan tertuju pada customer terkait. Pada kolom job account isikan akun untuk mengalokasikan nilai produksi. Jika ada akun selisih biaya diisi akun untuk menampung apabila terjadinya selisih biaya pada produksi ini.
Jika semua sudah sesuai dengan apa yang ingin tercatat, klik tombol simpan maka transaksi akan tersimpan dan bahan baku yang diisikan tadi otomatis akan berkurang di gudang/stok berkurang. Dalam hal ini, maka anggapan bahan baku sedang dalam proses produksi.
Penyelesaian Produksi
Jika proses produksi telah selesai, Anda perlu melakukan proses penyelesaian dengan langkah-langakh berikut ini:
Modul Persediaan | Penyelesaian Persediaan
Lengkapi setiap field yang ada. Seperti pada gambar dibawah ini:
Date: isikan tanggal transaksi dimana produksi sudah selesai
Job No: Isikan nomor job, M1000
Pada kolom roll over type, ada dua pilihan Barang dan Akun. Barang: Apabila produksi ini menghasilkan sebuah barang baru maka pilih Barang. Akun: Apabila produksi yang dikerjakan terdapat kondisi seperti, gagal produksi atau barang gagal produksi dan ingin dianggap sebagai biaya maka pilih akun.
Dalam kasus ini, produksi yang dikerjakan untuk menghasilkan 100 Meja Kerja Portable, maka untuk Roll over Type pilih Barang dan isikan Barang jadi : Meja Kerja Portable.
Apabila belum dibuat untuk barang jadi “Meja Kerja Portable” maka silahkan dibuat terlebih dahulu di Modul persediaan | Barang & Jasa.
Pada kolom Quantity isikan 100, dan pada kolom portion harus diisikan 100% karena anggapan nya barang yang diproduksi sudah finishing 100%.
Kalau sudah diisikan semua seperti langkah diatas, klik simpan maka kuantitas akan otomatis bertambah 100 seperti dibawah ini kalau dilihat dari mutasi pada barang “Meja Kerja Portable”
Demikianlah cara membuat Job Costing di Accurate Online. Jika Anda masih bingung, Anda bisa mencoba untuk bertanya kepada tim Support Abckotaraya.id dengan menghubungi nomor WhatsApp.
Nikmati sensasi rasa unik Emkay Frizz Happy Sour! Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki liquid vape terbaik, pesan sekarang di emkay.id atau vape store terdekat!